Tentang Cara Merawat Bacan

Batu Bacan memang fenomenal, mulai dari harga, lika-liku pencariannya sampai pada cara merawat bacan itu sendiri.

Tentang Cara Merawat Bacan

Ada banyak diskusi dan baik di forum atau facebook group yang membahas bagaimana cara merawat bacan terutama yang belum kristal. Kita ketahui bahwa seperti batu akik lainnya, batu akik bacan secara natural terbentuk oleh alam. Sehingga apa yang dihasilkan dari penggalian batu bacan akan diperoleh bahan batu akik (rough gemstone) yang berbeda-beda kwalitasnya.

Kalau kita mengacu pada proses tempaan alam maka dapat dipastikan bahwa batu akik begitu juga batu bacan ini dibentuk dalam waktu yang tidak singkat bisa puluhan bahkan ratusan tahun.

Saat ini ketika satu bahan bacan atau satu akik bacan dimiliki oleh seseorang, kemudian disadari bahwa bacannya tersebut ternyata kwalitas atau grade-nya jauh dari yang disebut sebagai bacan super kristal (grade AAA +).  Maka ada keinginan si pemilik supaya batu bacan atau bahan bacan yang dimilikinya bisa lebih meningkat kwalitasnya. Kalau sudah begini biasanya si pemilik akan mencari tahu bagaimana cara merawat bacan agar dapat ditingkatkan mutunya. Bisa saja mencaritahunya dari media seperti internet atau tabloid, bisa juga bertanya ke sesama penggemar batu akik atau pedagang batu bacan.
cara merawat bacan

Dan dari diskusi maupun perdebatan itu, belum ada satu pun cara pasti bagaimana cara merawat bacan supaya menjadi lebih baik. Banyak cara-cara merawat bacan yang diyakini oleh si pencetus sebagai cara terbaik, namun di sisi lain ternyata tidak berpengaruh sama sekali. Jika ini terjadi, biasanya akan dikatakan bahwa batu atau bahan bacan satu dan yang kainnya memiliki kondisi yang berbeda-beda sehingga oleh sebab itu diperlukan treatment atau cara merawat bacan dengan metode lainnya.

Inti dari Cara Merawat Bacan

Perlu digarisbawahi bahwa ketika belum ditemukan penggali, batuan akik seperti batu bacan ini diproses secara alami oleh alam dalam waktu yang sangat lama. Jadi ketika perubahan diinginkan dalam waktu yang singkat maka jawabannya hanya satu: sangat sulit. Kita cermati saja proses yang dilakukan alam terhadap batuan, seperti panas matahari, panas inti bumi, kandungan air dalam tanah, dinginnya suhu air dan tanah pada malam hari.

Jadi kebanyakan inti dari cara merawat bacan adalah dengan merekayasa perubahan suhu seperti yang didapat batuan saat masih dalam tanah. Makanya ide dasar cara merawat bacan adalah dengan merendamnya dalam air dan menjemurnya di terik matahari. Cara ini cukup aman karena risiko rusaknya batu atau bahan bacan sangat kecil. Namun sebelum menerapkan salah satu kita atau tips cara merawat batu bacan, anda perlu terlebih dulu mengenal karakter bacan yang akan di-tretment.

Blog ini merangkum berbagai cara merawat bacan yang didapat dari forum, group, facebook atau bertanya langsung dari pengkoleksi dan pedagang batu akik. Silahkan diikuti cara-caranya, cermati mana yang cocok untuk merawat bacan anda, yang terpenting diperhatikan bahwa cara merawat bacan yang dipercepat ini sangat mengandung risiko, batu bacan bisa saja retak (crack), berubah warna atau bahkan hancur. Risikonya anda tanggung sendiri.

4 comments:

  1. makasih tipsnya gan. mumpung
    saat ini indonesia sedang demam batu, tak ketinggalan batu kecubung asihan yang dicari banyak orang, konon batu kecubung tersebut memiliki khasiat batu kecubung yang ampuh untuk menaklukkan lawan jenis atau ingin mendapatkan pasangan idaman, jika anda juga ingin mendapatkannya klik DISINI>> kecubung asihan

    ReplyDelete
  2. Terima kasih informasinya ... :)

    Jual berbagai macam motif emban batu akik dengan kualitas terbaik serta harga yang sangat terjangkau, klik website kami di EmbanBatuAkik.Com

    ReplyDelete
  3. Terima kasih informasinya ... :)

    Jual berbagai macam motif emban batu akik dengan kualitas terbaik serta harga yang sangat terjangkau, klik website kami di EmbanBatuAkik.Com

    ReplyDelete

 

Copyright © Cara Merawat Bacan Powered by Equatropica | Supported web Info-nya Mancing